Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2023

Gelar Rakorcab, DPC Partai Gerindra Kabupaten Malang Usulkan Prabowo - Gibran dalam Pilpres 2024

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  DPC Gerindra Kabupaten Malang - Teka-teki siapa sosok yang bakal mendampingi Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang mulai mengerucut kepada satu nama. Yakni Gibran Rakabuming Raka. Sosok putra sulung dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut, dinilai pantas mendampingi Prabowo Subianto untuk memperjuangkan kesejahteraan rakyat sebagai Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres - Cawapres) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Salah satu pertimbangannya, politisi yang saat ini menjabat sebagai Walikota Surakarta tersebut dinilai memiliki kreativitas yang mumpuni. Sehingga dianggap layak dalam memfasilitasi keinginan masyarakat khususnya generasi milenial. Usulan Gibran sebagai Cawapres Prabowo tersebut, disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Malang Chusni Mubarok, usai menggelar Rapat Koordinasi Cabang (Rakorcab) pada Rabu (11/10/2023). "Rakorcab yang kami selenggarakan pada hari ini, t

Khidmat, Belasan Ribu Jamaah Mafia Shalawat Kebangsaan Hadiri Maulid Nabi di Turen

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM:  Berlangsung dengan khidmat belasan ribu jamaah menghadiri gelar Shalawat Kebangsaan bersama Drs. K.H. Mohammad Ali Shodiqin atau Abah Ali, alias Gus Ali Gondrong Mafia Shalawat di Stadion Kahuripan Talok Kecamatan Turen Kabupaten Malang, Selasa (10/10/2023). "Kami berharap acara ini tidak hanya menjadi momen ritual tahunan, tetapi juga menjadi ajang persatuan dan kesatuan warga Malang Raya dan Nusantara," tegas Gus Ali Mafia Shalawat, kepada tim media. Suasana stadion dipenuhi aura kekhusyukan dan kerinduan kepada figur Rasulullah SAW sang pencerah pembawa ajaran Islam yang rahmatan lil alamin tersebut.  Kegiatan ini merupakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan oleh Syafril Nazirudin, S.I.P, M.A, bersama dengan Drs. H. Sugeng Pujianto. Selain Gus Ali Gondrong  Mafia Shalawat, turut memarakkan acara dihadirkan Cak Yudho cs, serta dibanjiri belasan ribu warga dari berbagai penjuru Malang Raya, tumplek blek memenuhi stadion ke

Tips Visit Bandung, Harga Tol dan BBM dari Malang Jatim

  ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM :  Bagi penggemar traveling pasti tidak asing dong dengan Bandung. Kerap sekali Bandung menjadi jujugan bagi para wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Ini Karena Bandung merupakan salahsatu kota besar dengan pesona panorama dan kuliner magnet wisatawan. Kali ini, aku akan membagikan pengalamanku berkunjung  ke Kota Bandung dari Kota Malang. Visit Bandung from Malang.  Bagi kalian yang akan menentukan  Bandung sebagai destinasi berwisata aku punya tips perjalanan yang cocok agar perjalananmu lancar dan menyenangkan.  Pertama , gunakan jalur via Tol, hal ini bisa membuat kamu hemat tenaga dan mempercepat estimasi perjalanan. Kalau kamu berangkat dari Kota Malang bisa masuk tol Singosari-Semarang-Cirebon-Sumedang dan yang terakhir tol Padaleunyi dengan tarif harga sekitar 789.000. Jalur ini paling cepat membutuhkan waktu 9 Jam 5 menit dengan jarak kuranglebih 772 KM tergantung berapa banyak dan lama kamu berhenti. Saranku berhentilah di masing-masing prov

KKN TEMATIK UM GELAR SOSIALISASI PENGEMBANGAN INOVASI PRODUK KOPI DI DESA BANGELAN

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik ES SDGs Departemen Kimia Universitas Negeri Malang menggelar sosialisasi dan pelatihan pengembangan inovasi produk olahan kopi. Produk tersebut yaitu sabun organik dan lilin aromaterapi. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya diversifikasi produk olahan kopi, sehingga besar harapan kegiatan ini dapat bermanfaat dan meningkatkan perekonomian serta kreativitas masyarakat Desa Bangelan, Kec. Wonosari, Kab. Malang. Mayoritas masyarakat Desa Bangelan merupakan petani kopi. Sejauh ini, hasil panen kopi tersebut langsung masyarakat jual atau didistribusikan dalam bentuk biji kopi. Belum adanya upaya signifikan terkait diversifikasi produk kopi inilah yang menjadi latar belakang diadakannya kegiatan ini. Hal tersebut terjadi karena belum adanya ide maupun inovasi dari masyarakat terkait produk olahan lain yang dapat dibuat dengan berbahan dasar kopi. Oleh karena itu, KKN-T Universitas Negeri Malang mengadakan kegiatan sos

22 Tempat Yang Wajib Dikunjungi Saat Berwisata Ke Bandung

  ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM :  Bandung seringkali menjadi tujuan banyak orang ketika berliburan, tentunya wisatawan harus mengetahui tempat yang cocok dikunjungi saat berwisata ke Kota Badung. Mulai dari destinasi wisata, kuliner, pusat perbenlanjaan, penginapan bahkan rest area saat perjalanan. Berikut kami catat beberapa tempat yang minimal wajib kalian kunjungi ketika berwisata ke Bandung. Tempat-tempat yang disajikan berikut merupakan tempat yang cocok dikunjungi selama 5-7 hari ketika berada di Bandung antara lain,  1. Rest Area KM 487 B Boyolali Jateng Dusun III, Gumukrejo, Kec. Teras, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah 57372 Tempat ini wajib kalian kunjungi saat perjalanan menuju Bandung, dengan tujuan untuk beristirahat dan menjaga keamanan mesin, disamping itu rest area tersebut nyaman dan bisa dijadikan rekomendasi.  2. Rest Area Kendal "TRAVOY KM 389 B" Jl. Tol Semarang - Batang, Jatirejo, Wungurejo, Kec. Ringinarum, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah 51356 Sama dengan r

Grand Opening Gantangan Burung Gama Basecamp Fam's 2023

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Gantangan/ perlombaan burung kicau kembali dibuka oleh Gama Basecamp Fam's bersama Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kecamatan Dampit pada minggu (15/10/2023) di Jalan Gunung Jati Dampit (Barat Stadion Dampit).  Diikuti oleh kurang lebih 600 burung oleh pencinta burung se-Malang Raya, Muspika Kecamatan Dampit, Camat, Kapolsek dan Koramil turut hadir dalam acara Grand Opening tersebut.  Digelar dengan 25 sesi perlombaan dari kelas yang berbeda, acara ini dimulai pukul 11.00 hingga berakhir sore hari. Pemilik Gantangan M. Ukasyah Ali Murtadho mengatakan ini merupakan event pertama.  Camat Dampit, Abai Saleh juga memberikan sambutan pada acara grand opening tersebut, beliau berharap agar potensi yang ada ini bisa menumbuhkan ekosistem yang baik bagi pemuda khususnya di kecamatan Dampit. Jenis burung yang dilombakan antara lain Murai Batu, Cucak Ijo, Kacer, Cendet, dan Lovebird

Gading Kembar Bersholawat Bersama Majelis Ta'lim Wal Mulid Ar-Ridwan

  ARTIKEL | JATIMSATUNEWS.COM :  Dusun Gading Kembar Desa Gading Kecamatan Jabung Kabupaten Malang bersholawat bersama Majeli Ta'lim Wal Maulid Ar-Ridwan pada Senin, 16 Oktober 2023.  Dihadiri oleh tokoh masyarakat, seluruh ulama dan habaib serta khodim majelis Ar-Ridwan Habib Abdul Qodir bin Ahmad Mauladdawillah, namun kades dan muspika tak terlihat hadi, hal itu disampaikan oleh zainal mewakili panitia.  "Selamat datang para tamu rosulullah, meskipun ditengah kita bapak kepala desa tidak hadir namun sholawat harus tetap dilaksanakan" ujar zainal saat sambutan.  Seperti biasa, setelah dilakukan pembacaan maulid maka dilanjutkan pengajian mauidhah hasanah yang disampaikan oleh ustadz Khoirudin khodimul Majelis Rosulullah. Mauidhah yang disampaikan berisi hikmah cerita yang menyampaikan betapa dasyatnya sebuah keistiqomahan wirid.  Dalam ceritanya, ada sebuah keluarga yang memiliki masalah tidak bisa memiliki keturunan dikarenakan sang istri tidak dapat mengandung, namun d

Aduan Bau Tidak Sedap Usaha Pupuk di Desa Karangbong, Pemerintah Akan Bertindak

  SIDOARJO | JATIMSATUNEWS.COM : Sehubungan dengan usaha pupuk yang beroperasi di Desa Karangbong, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, masyarakat setempat telah mengajukan aduan terkait bau tidak sedap yang berasal dari fasilitas tersebut. Dalam upaya mengatasi permasalahan ini dan memastikan kenyamanan masyarakat di sekitar usaha pupuk tersebut, pemerintah setempat akan mengambil langkah-langkah yang diperlukan. Bau yang tidak sedap yang berasal dari usaha pupuk telah menjadi sumber keresahan bagi masyarakat Desa Karangbong. Aduan yang diajukan oleh warga akan segera ditindaklanjuti oleh pihak berwenang. Dalam upaya mengatasi permasalahan ini, pemerintah akan melakukan pemantauan langsung di lapangan dengan dukungan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK). Dalam penanganan teknis, dinas terkait akan turut serta dalam mengelola dan mengurangi bau yang tidak sedap tersebut. Selain itu, pemerintah juga akan memeriksa izin yang dimiliki oleh usaha pupuk tersebut. Tindakan ini bertujuan unt

Sukses Besar! Hari Santri Nasional 2023 Dirayakan Meriah oleh Warga Kecamatan Dampit

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Hari Santri Nasional (HSN) tahun ini menjadi momen yang sangat berkesan bagi warga Kecamatan Dampit. Seluruh masyarakat, berbagai Banom (Badan Otonom) dan lembaga Nahdlatul Ulama (NU) se-kecamatan bersatu dalam merayakan HSN dengan semangat kebersamaan dan kecintaan terhadap pendidikan agama. Acara apel HSN yang dilaksanakan di stadion Dampit pada tanggal 22 Oktober 2023 ini dihadiri langsung oleh perwakilan pemerintah kecamatan, Camat yang diwakili oleh  Sekretaris Camat (SekCam), Kapolsek, dan Danramil Kecamatan Dampit. Lebih dari 1000 peserta apel turut serta dalam perayaan ini, mencakup santri-santri dari pondok pesantren PP AI Al-Aziz, Pondok Pesantren Nasruddin, Taman Pendidikan Al Qur'an (TPQ), serta Madrasah Diniyah. Sebagai bentuk persiapan sebelum perayaan HSN, pekan lalu telah dilaksanakan gerak jalan sholawat yang diikuti oleh Pimpinan Ranting (PR) dan Pimpinan Anak Ranting (PAR) Muslimat NU hingga jamaah Diba dan tahlil yang ada di Kec. Da

Bedah Buku 'Melepas Tabir Taqlid'; Sebagai Ujian Tugas Akhir Mahasiswa Universitas Islam Al Qolam (UNIQ) Malang

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM:  Kamis, 19 Oktober 2023 - Acara bedah buku yang dinantikan, "Melepas Tabir Taqlid: Terjemah Taqrīrāt Tījān Ad-Durārī Fī ‘Ilm At-Tawḥīd," yang diterjemahkan oleh Abdul Alam al-Khoiri, berhasil mengumpulkan sejumlah tokoh terkemuka, salah satunya yakni Gus Muhammad Hilal, M. Fil, sebagai pembedah sekaligus memberikan wawasan mendalam tentang isi buku tersebut. Buku yang merupakan tugas akhir dari Abdul Alam al-Khoiri ini merupakan terjemah dari kitab Syarḥ Tījān Ad-Darārī ‘Alā Risālah Al-Bājūrī, karya ulama terkemuka Nusantara, Syekh Nawawi bin Umar al-Bantani. Kitab ini adalah penjelasan atas risalah tauhid yang ditulis oleh Syekh Ibrahim Al-Bajuri yang terkenal dengan judul Risālah fī ‘Ilm At-Tauḥīd li al-‘Allāmah Al-Bājūrī. Selain Pembedah Gus Muhammad Hilal, acara ini juga dihadiri oleh Dr. KH. Zainuddin Fanani S. Ei., M. Pd. I, sebagai penguji serta penyampai tentang isi buku dan makna pentingnya tauhid dalam Islam, yang kemudian menjadi sorot

Sambut Musim Hujan, TRCC UM Serahkan Peta Potensi dan Infrastruktur Desa Ranupani Berserta Kajiannya

  LUMAJANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Tim Reaksi Cepat Cakrawala Universitas Negeri Malang (TRCC UM) melakukan kunjungan ke desa Ranupani Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang untuk yang kedua kalinya setelah kunjungan yang pertama melakukan Jitupasna pada 21 Agustus 2023.  Kunjungan yang kedua dilaksanakan pada 20-21 Oktober 2023. Ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan pertama yaitu berupa pembuatan dan penyerahan peta potensi dan infrastuktur desa Ranupani sebagai acuan dalam mitigasi berbagai macam bencana yang ada di desa Ranupani.  Zaenal, Ketua relawan desa Ranupani mengucapkan banyak terimakasih atas bantuannya, ia juga berharap agar ada tindaklanjut lagi, karena ada satu pekerjaan rumah penting lagi yaitu memahamkan seluruh unsur di desa Ranupani mengenai mitigasi bencana. "Terimakasih kepada TRCC UM yang telah terus mendampingi hingga pembuatan peta ini, kedepan kami berharap ada lagi yaitu pelatihan dasar kebencanaan untuk memahamkan bahwa bencana adalah urusan bersama, b

Meriah ! Semarak Upacara Hari Santri 2023 Ranting NU Jambangan

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  22 Oktober merupakan Hari Santri Nasional (HSN) yang diperingati setiap tahun oleh seluruh santri disemua penjuru nusantara tak terkecuali ranting NU Desa Jambangan. Pengurus Ranting NU desa Jambangan menggelar upacara hari santri nasional 2023 pada 22 Oktober 2023 di Lapangan dusun Grangsil Desa Jambangan pukul 06.30 hingga 12.00 WIB. Upacara dihadiri oleh seluruh siswa-siswi TK, SD, MI, SMP dan TPQ se-desa Jambangan yang berjumlah kurang lebih 450 peserta upacara. Sebagai pembina upacara Ustadz Ali Murtadho yang juga Ketua Ranging NU desa Jambangan berharap agar semua bisa saling bersinergi membangun desa jambangan yang agamis. "Mari semuanya bersinergi untuk membangun desa Jambangan menjadi desa yang Religius" ujarnya.  Selain upacara Hari Santri Nasional juga terdapat atraksi penampilan pencak silat pagarnusa dari SMP Isalam Jambangan dilanjutkja dengan kirab bendera Panji NU di dusun Grangsil desa Jambangan.

PENGABDIAN MASYARAKAT YANG BERMAKNA: DOSEN UM TERLIBAT DALAM PROYEK DESA WISATA KEBANGSAAN WONOREJO DI SITUBONDO"

  SITUBONDO | JATIMSATUNEWS.COM:  Sebuah langkah berani menuju pemajuan dan pengembangan Desa Wisata Kebangsaan di Situbondo, Tim pengabdian kepada masyarakat yang diketuai Dr. Sri Untari.M.Si, dosen FIS prodi PPKn dengan anggota Dr. Agung Haryono. S.E.Ak.M.P dan seorang dosen yang berdedikasi dari Universitas Situbondo (UM) telah meluncurkan sebuah inisiatif berharga. Kegiatan pengabdian masyarakat yang bermakna ini bertujuan untuk melatih masyarakat lokal dalam pembuatan merchandise yang mencerminkan kekayaan budaya dan alam di daerah tersebut. Bertempat di Balai Desa Wonorejo, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Situbondo, pada tanggal 20, dosen UM dibantu oleh sejumlah mahasiswa dari berbagai program studi Alfan Bramantya. S.Pd S2 PPKn, Aliyah Ardhana Riswari. S1 Psikologi, Sawung Satrya Penangsang S1 Ilmu Kesehatan Masyarakat. telah dilaksanakan kolaborasi erat dengan komunitas setempat dan berbagai pemangku kepentingan untuk melakukan pelatihan pembuatan merchandise atau souvenir ata

Pemberdayaan Desa, Kelompok Promahadesa UNEJ Luncurkan Program Sirup Alami

JEMBER | JATIMSATUNEWS.COM:  Dusun Payangan, Desa Sumberejo merupakan salah satu daerah di Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember yang memiliki banyak potensi di dalamnya. Keindahan alam dan laut yang memukau serta hasil tangkapan laut dan produk olahan yang beragam, membuat daerah ini menjadi destinasi yang wajib untuk dikunjungi. Selain itu desa ini juga memiliki hutan mangrove yang dapat digunakan sebagai objek wisata dan perlindungan dari gelombang laut. Mangrove yang ada di Desa Sumberejo memiliki beragam jenisnya, salah satunya Sonneratia alba. Mangrove jenis ini menghasilkan buah yang disebut perepat. Buah perepat ini memiliki banyak kandungan yaitu vitamin A, B1, B2, C, kandungan fitokimia seperti steroid, terpenoid, dan flavonoid. Masyarakat sekitar memanfaatkan buah ini menjadi sirup karena saat sudah masak, buah ini mengeluarkan aroma khas, rasa buah yang sedikit manis dan asam sehingga sangat cocok untuk diolah menjadi sirup. Sirup buah perepat oleh masyarakat sekitar nantinya

PROGRAM SADAR LINGKUNGAN! AKSI NYATA KLHK BEM UM PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA 2023

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Kementerian Lingkungan Hidup Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Negeri Malang (BEM UM) 2023, melakukan program aksi untuk mewadahi berbagai elemen mulai dari mahasiswa hingga masyarakat dalam menyalurkan kepeduliannya pada lingkungan. Program yang dilakukan pada hari Sabtu, 28 Oktober 2023 yang bertepatan dengan hari sumpah pemuda ini mengusung tema "Gerakan Peduli Lingkungan : Aksi Nyata untuk Bumi". Program ini berkerjasama dengan berbagai pihak mulai dari Tim Sabers Pungli, Politeknik Angkatan Darat, Pemerintah Kota Batu, PUPR Kota Batu, DLH Kota Batu, BPBD Kota Batu, Kepala Desa Pendem, Perum Jasa Tirta, BBWS Brantas, Pusdik Arhanud, Dohar, dan dihadiri oleh Ibu Dewanti Rumpoko Walikota Batu tahun 2017- 2023 serta Pimpinan UM : Dr. Heny Kusdiyanti, S.Pd. M.M (Direktur Kemahasiswaan Dan Alumni). Program ini juga turut serta mengajak seluruh Mahasiswa Universitas Negeri Malang untuk turun secara langsung dalam aksi lingkungan. Program yang

Keren! Bersama Tim KKN-T UM 2023, Siswa/i SDN 2 Bangelan Sulap Sampah Plastik dan Botol Bekas Menjadi Kursi dan Rak Sepatu

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Mahasiswa/i Departemen Kimia UM yang merupakan Tim KKN-T Universitas Negeri Malang (UM) mengajak siswa/i SDN 2 Bangelan untuk bisa mengubah sampah plastik dan botol bekas menjadi barang baru yang dapat digunakan kembali. Salah satu caranya adalah dengan membuat ecobrick, sebelumnya sudah dilakukan sosialisasi terlebih dahulu kepada siswa/i SDN 2 Bangelan dari kelas 1 hingga kelas 6. Sosialisasi tersebut dilaksanakan pada tanggal 26 Agustus 2023 tepatnya di hari sabtu di SDN 2 Bangelan. Adapun materi sosialisasi tentang ecobrick disampaikan langsung oleh salah satu penanggungjawab program kerja ecobrick yaitu Khoiril Amin.  Pemateri memberikan penjelasan terkait pengertian sampah dan jenis-jenisnya, serta bagaimana cara pengelohan sampah yang baik dan benar salah satunya adalah dengan cara membuat ecobrick. “Ecobrick adalah botol plastik yang diisi padat dengan sampah plastik bersih dan kering untuk membuat blok bangunan yang dapat digunakan kembali” jela

KKN-T UM 2023 Tanamkan Jiwa Saintis melalui Eksperimen Sederhana

MALANG | JATIMSATUNEWS.COM  : Mahasiswa KKN-T UM tahun 2023 mengadakan kegiatan eksperimen sederhana di SD Negeri 2 Bangelan, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. "Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan jiwa saintis melalui eksperimen sederhana. Selain itu, kegiatan ini bertujuan mewujudkan program SGDs (Sustainable Development Goals) poin keempat tentang pendidikan bermutu, " Ujar Widelia Eta, selaku penanggungjawab program kerja.    Eksperimen sains ini dilakukan oleh siswa-siswi kelas 4 dan 5. Terdapat 2 macam percobaan yang dilakukan, yakni pembuatan es krim putar dan juga pembuatan magnet. Siswa-siswi sangat bersemangat dalam mengikuti kegiatan ini.    Eksperimen pertama adalah percobaan  pembuatan es krim yang dilakukan oleh siswa-siswi kelas 4 SD Negeri 2 Bangelan. Kegiatan ini dimulai dengan penjelasan sederhana mengenai perubahan wujud benda. Untuk alat dan bahan pada percobaan ink menggunakan baskom, kaleng, garam, es batu dan susu. Selanjutnya bahan-bahan yang ad

DEKLARASI PERHIMPUNAN MOEDA DAMPIT/PEMOEDA DENGAN SATYA AMERTA SEBAGAI SEMBOYAN!

  MALANG | JATIMSATUNEWS.COM :  Sabtu 28 Oktober 2023 bertepatan dengan momentum sumpahpemuda, para pemuda Kec. Dampit melakukan deklarasisebagai bentuk telah berdirinya organisasi yang merekanamakan Perhimpunan Moeda Dampit dengan basis mahasiswa & sarjana dari 12 desa yang ada di Kec. Dampi tdan deklarasi ini dilaksanakan di Aula SMAN 1 Dampit. Organisasi ini diKetuai oleh Muhammad Zainush Sholihin seorang sarjana mahasiswa Pend. Bahasa Inggris penerimabeasiswa juara Universitas Islam Malang dan merupakanseorang yang telah menerima penghargaan dari BupatiKabupaten Malang di Pendopo Kab. Malang sebagai Pemuda berprestasi penggerak sektor wirausaha. Zainush Mengatakanbahwa berdirinya organisasi Pehimpunan Moeda Dampit inimemang sengaja dideklarasikan pada saat momentum sumpahpemuda, dengan harapan semangat 1928 kembali membarapada 2023 ini. Perhimpunan Moeda Dampit ini adalahorganisasi yang berbasis mahasiswa dan sarjana, hal inidisampaikan langsung oleh zainush sebagai ketua organ

TRCC UM Gelar Pelatihan Sekolah Darurat dan Dasar Managemen Bencana

MALANG| JATIMSATUNEWS.COM :  Tim Reaksi Cepat Cakrawala menggelar pelatihan dasar manajemen bencana pada 3 November 2023 bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang dengan tema "Sadar Bencana Adalah Urusan Bersama". Dilaksanakan dengan 5 materi diskusi diantaranya Teknik-teknik pendirian Shelter, Dasar Manajemen Bencana, Sekolah Darurat, Layanan Dukungan Psikososial dan Penyusunan Rencana Kontigensi, kelima tersebut dilaksanakan dengan metode Forum Group Disscussion (FGD) agar ada output dan tindaklanjut yang jelas, terukur dan terarah.  Hadir pula Ketua Departemen Geografi Universitas Negeri Malang Dr. Purwanto, S.Pd, M.Si sebagai pemantik diskusi. Beliau menyampaikan bahwa Universitas Negeri Malang yang dikenal sebagai kampus pendidikan harus juga ikut berperan dalam misi penanggulangan bencana khususnya dalam klaster pendidikan. "Tujuan dari pelatihan ini adalah  untuk meningkatkan kapasitas TRCC UM, yang lebih penting adalah bagaimana kita bisa ber